0 comments

Kopassus Pasti Siap Tempur di Papua

Published on Rabu, 14 Desember 2011 in


Kopassus Pasti Siap Tempur di Papua
Headline
IST
Oleh: MA Hailuki
Nasional - Kamis, 20 Oktober 2011 | 16:47 WIB
TERKAIT
Diberdayakan oleh Terjemahan
INILAH.COM, Jakarta - Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD diyakini akan mampu menumpas gerakan makar yang ingin memerdekakan Papua.

Berbekal pengalaman dan persenjataan yang dimiliki, Kopassus tidak akan kesulitan menghadapi gerakan bersenjata yang merongrong kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Soal skill dan persenjataan tempur Kopassus tidak perlu diragukan lagi. Kopassus ini salah satu pasukan elit terbaik di dunia," ujar anggota Komisi I DPR Ahmad Muzani, Kamis (20/10/2011).

Meski begitu, Muzani meminta pemerintah tidak gegabah menerjunkan Kopassus ke Papua. Sebab. Kopassus masih mendapatkan stigma negatif dari kalangan internasional khususnya Kongres Amerika Serikat (AS).

"Menjaga kedaulatan NKRI di Papua tidak hanya dengan cara militer, tapi juga kebijakan komprehensif meliputi budaya, ekonomi dan sosial," terang politisi Partai Gerindra ini.

Seperti diberitakan, Rabu (19/10/2011) sekelompok orang menyelenggarakan Kongres Rakyat Papua III, di Lapangan Zakheus Padang Bulan, Abepura, Jayapura dan mendeklarasikan Papua Merdeka.

Polda Papua membubarkan acara tersebut dan menetapkan lima orang sebagai tersangka. Dua orang peserta Kongres Rakyat Papua III ditemukan tewas di lokasi acara. [mah]
Dapatkan berita populer pilihan Anda gratis setiap pagi di sini atau akses mobile langsung http://m.inilah.com via ponsel dan Blackberry !

Spread The Love, Share Our Article

Related Posts

No Response to "Kopassus Pasti Siap Tempur di Papua"

Add Your Comment

TAMPILAN